Taufik, Nurwahida (2023) Upaya Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Meningkatkan Budaya Literasi Al-Qur’an Peserta Didik Kelas VI SD Al-Mujtahidin Kota Sorong. Undergraduate (S1) thesis, Institut Agama Islam Negeri Sorong.
520119036_NURWAHIDA TAUFIQ.pdf
Restricted to Registered users only
Download (2MB)
Abstract
Skripsi ini membahas tentang upaya guru pendidikan agama Islam (PAI) dalam meningkatkan budaya literasi Al-Qur’an peserta didik kelas VI SD Al-Mujtahidin Kota Sorong. Tujuan penelitian ini adalah 1) Untuk mengetahui apa upaya yang dilakukan oleh guru pendidikan agama Islam dalam meningkatkan budaya literasi Al-Qur’an peserta didik kelas VI SD Al-Mujtahidin Kota Sorong. 2) Untuk mengetahui apa saja faktor penghambat dan pendukung proses peningkatan budaya literasi Al-Qur’an peserta didik kelas VI SD Al-Mujtahidin Kota Sorong.
Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan, dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Sumber data yaitu kepala sekolah, guru PAI, Koordinator literasi Al-Qur’an, wali kelas dan siswa kelas VI. Metode pengumpulan data dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Lalu data dianalisis dengan cara reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Untuk menguji keabsahan data digunakan teknik triangulasi.
Hasil penelitian ini menunjukkan: 1) Upaya guru pendidikan agama Islam dalam meningkatkan budaya literasi Al-Qur’an peserta didik kelas VI meliputi: a) mengadakan murajaah Al-Qur’an sebelum pembelajaran, b) mewajibkan siswa untuk menyetorkan hafalan surah-surah pendek, c) memberikan semangat dan motivasi ke siswa, d) menggunakan pendekatan yang baik, e) mengadakan agenda pengajian rutin untuk para guru, f) memberikan buku panduan berupa iqra, g) adanya kegiatan tindak lanjut. 2) Faktor penghambat dan pendukung dalam proses peningkatan budaya literasi Al-Qur’an peserta didik kelas VI. Faktor pendukung meliputi: a) adanya kerjasama antara orang tua dan para guru, b) semangat dan tanggung jawab guru dalam membimbing siswa, c) adanya keinginan dan niat yang kuat dari siswa untuk mempelajari Al-Qur’an. sedangkan faktor penghambat meliputi: a) para siswa teralu sering meminta izin dan tidak mengikuti pembelajaran, b) jarak rumah siswa dengan sekolah yang lumayan jauh, c) tidak adanya buku panduan.
Implikasi penelitian disarankan agar pelaksanaan budaya literasi Al-Qur’an di SD Al-Mujtahidin Kota Sorong lebih dimaksimalkan lagi agar minat baca peserta didik dapat meningkat, menghasilkan sumber daya manusia yang berkualitas, dan tujuan pendidikan dapat tercapai yaitu menjadikan manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Tipe Item: | Skripsi/Tesis/Disertasi/Laporan D3 (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Budaya literasi Al-Qur’an, Upaya Guru, Peserta didik |
Subjects: | 000 Kelas Umum |
Lembaga/Fakultas/Jurusan: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Unnamed user with email perpustakaan@iainsorong.ac.id |
Date Deposited: | 23 Apr 2024 02:08 |
Last Modified: | 23 Apr 2024 02:08 |
URI: | https://repositori.iainsorong.ac.id/id/eprint/52 |